Cari Blog Ini

Minggu, 26 Desember 2010

Onde- Onde



Bahan kulit :
Tepung ketan 150 gr
Tepung terigu 50 gr
Gula pasir 25 gr
Wijen 100 gr
Minyak goreng 250 ml

Bahan isi :
Kacang hijau kupas 100 gr
Gula pasir 50gr
Vanili bubuk 1/4 sdt

Cara Membuat :
1. Isi : kacang hijau direndam selama 1 hari n cuci bersih. kukus kemudian haluskan selagi panas dan campur dengan gula dan vanili. kemudian ambil satu sendok dan dibentuk bulat.
2. Kulit : campur tepung ketan, tepung terigu dan gula. tambahkan sedikit air hingga menjadi adonan dan tidak terlalu lembek.
3. Ambil satu sendok adonan kulit, ratakan dan isi dengan isian. kemudian bulatkan. dan gulingkan diatas wijen hingga rata
4. Goreng dengan minyak penuh dan tidak terlalu panas. goreng hingga coklat keemasan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar